Pengertian Iman: Apa itu Iman?

Pengertian Iman: Apa itu Iman? | Kata iman, secara etimologis dalam bahasa Arab berarti percaya, merasa aman. Dalam pengertian keagamaan, pengertian iman adalah yakin, percaya dalam hati, pasti tentang sesuatu, pasti tentang Tuhan dan wahyu-Nya. Umumnya, iman dipahami sebagai berada di dalam hati, dan tidak seorang pun yang tahu, kecuali Tuhan saja. Iman dapat juga berarti penyerahan diri. Singkatnya, pengertian iman adalah percaya. Percaya dengan cara membenarkan sesuatu dalam hati, kemudian diucapkan oleh lisan dan dikerjakan dengan amal perbuatan.

Pengertian Iman: Apa itu Iman?
Pengertian Iman
Dalam hubungan manusia dengan Tuhan dapat dikatakan bahwa iman adalah jawaban manusia atas pewahyuan Tuhan. Secara umum, agama-agama mengakui bahwa Tuhan telah mewahyukan diri-Nya kepada manusia. Justru karena telah mewahyukan diri-Nya, maka Tuhan dari tidak dikenal menjadi dikenal dan dapat disembah oleh manusia. Jawaban atau tanggapan yang tepat atas pewahyuan Tuhan itu adalah iman. Ini adalah ungkapan cinta manusia kepada Tuhan, yang telah lebih dahulu mencintai manusia. Penyerahan diri dalam semangat cinta, sebagai tanggapan manusia atas pewahyuan Tuhan, selalu bersifat pribadi, yang berlangsung secara bebas dan bertanggungjawab. Iman tidak dapat dilihat. Dalam prakteknya, timbulnya iman dalam diri seseorang adalah karena pewahyuan.

Sekian uraian tentang Pengertian Iman: Apa itu Iman?, semoga bermanfaat.
zzzz...
Tag : agama
Back To Top